Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya

Posted on
Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya – Negara Indonesia merupakan negara yang kaya akan ragam budaya, setiap daerah memiliki budaya dan ciri khas tersendiri, termasuk daerah Provinsi Banten.

 

Senjata Tradisional Banten

Banten merupakan sebuah Provinsi yang kaya akan keberagaman budaya seperti halnya, senjata tradisional, kesenian bela diri, debus Banten dan tidak kalah penting juga memiliki tempat wisata yang indah.

Senjata Tradisional Banten memiliki ciri khas yang unik dan memiliki sejarah bagi masyarakat Banten.

Ada beberapa jenis senjata tradisional banten yang populer dan sampai saat ini masih bisa kita temui dikalangan masyarakat Banten, di antara nya sebagai berikut:

 

Nama Senjata Tradisional Banten Yang Populer

Ada beberapa Senjata Tradisional Banten yang merupakan peninggalan dari bekas kerajaan Banten, karena pada kala itu pasukan Banten pernah di jajah oleh orang asing dan beberapa senjata digunakan oleh pasukan Kerajaan Banten diantaranya sebagai berikut.

 

  • Golok Ciomas

Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya
Golok Ciomas

 

Golok Ciomas merupakan Senjata Tradisional Khas Banten yang bersejarah. Bentuk Golok Ciomas tidak jauh berbeda dengan Golok pada umumnya. Golok Ciomas merupakan golok yang digunakan untuk alat bela diri.

Baca jugaBaju Adat Khas Banten

Konon katanya Golok Ciomas memiliki nilai mistis seperti halnya Senjata Kris, maka dari itu Golok Ciomas sangat disegani oleh kalangan Masyarakat Banten.

Sejarah Singkat Golok Ciomas

Golok Ciomas merupakan Senjata tradisional yang berasal dari Provinsi Banten. Golok Ciomas sering digunakan oleh masyarakat Banten sejak jaman kesultanan dan berkelanjutan hingga jaman penjajahan.

Baca JugaSenjata Tradisional Dari Jawa Barat

Hal unik yang terdapat Golok Ciomas adalah, kekuatan magis yang di percaya oleh masyarakat Banten, mampu melumpuhkan musuh hanya dengan dengan satu kali sabetan , dan konon musuh yang terkena sabetan Golok Ciomas luka yang diberikan akan sulit disembuhkan.

Sampai sekarang kekuatan magis pada Golok Ciomas masih ada, setiap pemilik Golok Ciomas akan di segani oleh kalangan Masyarakat.

 

  • Golok Banten

Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya
Golok Banten

 

Golok Banten merupakan senjata khas Banten, yang masih dipakai oleh kalangan masyarakat Banten.

Golok Banten merupakan jenis senjata perang yang digunakan pada masa kerajaan Banten kala itu, golok Banten sering digunakan sebagai senjata tempur oleh para prajurit kerajaan Banten.

Golok Banten pada kala itu digunakan untuk melawan penjajah Belanda pada saat VOC menyerang kerajaan Banten. Maka tidak heran jika golok Banten menjadi salah satu senjata tradisional khas Banten.

Bahkan seiringnya waktu, golok Banten digunakan sebagai alat atraksi pertunjukan kesenian Debus Banten, kesenian khas Banten. Kesenian debus Banten merupakan pertunjukan yang menonton kan kekebalan ilmu dengan cara membacok diri sendiri dengan senjata tajam salah satunya menggunakan golok Banten.

Senjata golok Banten mempunyai arti yaitu Keberanian, yang menggambarkan prajurit kerjaan Banten pada kala itu saat melawan penjajah.

Bahkan sekarang golok Banten menjadi salah satu alat pelindung diri yang sering dibawa oleh para jawara Banten.

 

  • Golok Sulangkar

Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya
Golok Sulangkar

 

Golok Sulangkar merupakan Senjata Tradisional Banten yang konon katanya memiliki nilai mistik dan bersejarah. Bisa dibilang Golok keramat Peninggalan Kerajaan Banten.

Golok Sulangkar adalah senjata andalan prajurit kerjaan Banten pada saat melawan penjajah kala itu.

Akan tetapi para prajurit kerajaan pada kala itu, ada cara khusus sebelum menggunakan untuk perang melawan penjajah, mereka akan terlebih dahulu mengoleskan cairan racun pada bagian ujung golok serta bagian tajam golok, ini supaya musuh yang terkena goresan golok, akan tetap terbunuh meskipun luka yang diberikan tidaklah fatal, karena efek racun yang terdapat pada golok.

Akan tetapi berjalannya waktu, golok Sulangkar menjadi golok biasa pada umumnya, karena sudah mulai gunakan sebagai alat bantu berkebun.

 

Baca jugaMasa Keemasan Kerajaan Banten

 

  • Congkrang (Arit) Banten

Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya
Congkrang/Arit

 

Congkrang atau Arit Banten merupakan senjata tradisional Banten yang memiliki ukuran minimalis dan mematikan lawan yang terkena sabetannya.

Sering juga digunakan untuk memotong rumput atau keperluan berkebun oleh warga sekitar.

Meskipun terlihat kecil tetapi sayatannya sangat tajam dan mampu melumpuhkan musuh yang menyerang.

 

  • Parang

Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya
Parang

 

Parang adalah  Senjata Tradisional Banten yang sering digunakan untuk melakukan kegiatan keseharian masyarakat Banten.

Sering digunakan untuk keperluan berkebun dan alat pemotong bambu.

Memiliki bentuk lekuk yang gemulai, tapi untuk ketajaman senjata ini tidak usah diragukan lagi. Mampu memotong babu utuh hanya dengan sekali tebasan saja.

  • Bedog

Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya
Bedog

 

Bedog adalah Senjata Tradisional Banten yang sering digunakan oleh petani sebagai alat potong seperti untuk memotong pohon pisang dan sebagai alat bantu perkebunan.

Bedog memiliki bobot yang lebih berat dari yang lain, bahkan ketebalannya sangat tebal, yang menjadikan nya cocok untuk digunakan keperluan perkebunan.

Memiliki corak hitam pada gagangnya, yang membuatnya menjadi ciri khas tersendiri, dan bobot ukuran menjadi sangat cocok untuk keperluan perkebunan.

Baca jugaSilsilah Kesultanan Banten

Ya memang Banten sangat terkenal dengan Senjata Golok nya, terutama Golok Ciomas. Memiliki nilai mistik yang membuatnya banyak jadi pembicaraan.

Senjata Tradisional Banten lebih dominan pada jenis Golok, tetapi kesenian Banten sangat terkenal pada kalangan Masyarakat Indonesia, terutama kesenian debus Banten.

Demikianlah artikel mengenai Senjata Tradisional Banten dan Penjelasannya, kurang lebihnya mohon maaf, jika memang ada yang salah silakan komentar dibawah ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *